Platbajakuning - Bangkalan - Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur mengutuk keras ledakan bom di depan Gereja Katedral yang berada di Jalan Kartini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (28/3/2021).
Ledakan yang terjadi sekitar pukul 10.28 WITA tersebut diduga berasal dari aksi bom bunuh diri.
Menurut Ketua MUI Bangkalan Drs. K.H. Syarifudin Damanhuri mengungkapkan tindakan pengeboman tersebut sudah tidak bisa ditolerir lagi, "Saya mengutuk keras aksi yang diduga berasal dari bom bunuh diri karena perbuatan tersebut adalah dosa besar," ucapnya saat dimintai keterangan di kediamannya.
Damanhuri berharap semua pihak tidak panik, bisa menahan diri dan tidak memperkeruh suasana.
"Mari kita
percayakan penyelesaian masalah ini kepada aparat yang berwenang. Jangan panik,
dan jangan memperkeruh suasana dengan dugaan-dugaan yang masih simpang siur.
Karena itu bisa membuat suasana semakin keruh," ajaknya. (Ek)
Komentar
Posting Komentar